Tempat Wisata Favorit di Bali Nomor 3 Paling Ciamik

Seperti yang kita tahu, Pulau Bali mempunyai banyak objek wisata menarik untuk dikunjungi, mulai dari objek wisata alam serta wisata seni dan budaya Bali. Tetapi tahukah kamu? Bahwa masing – masing wisatawan dari tiap negara, mempunyai tempat wisata favorit di Bali yang berbeda-beda!

Dan pada halaman ini, penulis akan menuliskan  5 tempat wisata favorit di Bali, yang memang dari survey terpercaya, memang 5 tempat inilah yang paling banyak dikunjungi wisatawan. Mau tahu apa saja? berikut ulasannya.

Tempat Wisata Favorit di Bali Nomor 3 Paling Ciamik

1. Tanah Lot

Pura yang berada di atas batu karang dan menjorok ke laut ini, menjadi pemandangan yang bisa Kamu dapatkan ketika berada di destinasi satu ini. Selain itu, Kamu juga bisa melihat ular keramat yang ada di dalam gua.

Baca Juga Travel Bali Lainnya:

Penduduk sekitar mengatakan bahwa ular itu merupakan jelmaan dari selendang Dang Hyang Nirartha, yang merupakan anak-anak dari Brahmana. Terlepas dari legenda itu, suasana pura yang berpadu dengan lautan lepas, akan membuat Kamu terbius dengan pemandangannya.

Ketika Kamu berada disini, Kamu bisa menunggu sampai matahari terbenam. Pasalnya, warna oranye yang hadir menuju petang, memiliki suasana dan pemandangan yang sangat menarik. Jadi, Kamu tidak boleh melewatkan wisata satu ini begitu saja.

2. Danau Beratan Bedugul

Danau yang berada di area pegunungan ini, memang mempunyai daya tarik tersendiri. Pasalnya, Kamu akan melihat Pura Ulun Danu yang berada tepat di tengah danau. Tak semata-mata itu saja, Kamu juga bisa mengitari kawasan danau dengan menyewa perahu di kawasan ini. Pasti saja, hal itu akan menjadi salah satu opsi wisata yang bisa Kamu lakukan ketika berada di Bali.

3. Garuda Wisnu Kencana

Taman wisata budaya ini, mempunyai daya tarik yang akan membuat wisatawan terpikat. Patung Garuda Wisnu Kencana yang mempunyai tinggi kurang lebih 121 meter ini, sudah menjadi ikon pariwisata di Bali, sekaligus patung tertinggi ketiga di dunia. Untuk itu, Kamu wajib mengunjungi wisata ini, untuk melihat bentuk aslinya yang sangat indah, sekaligus melihat keindahan bukit kapur yang bisa Kamu temukan di taman budaya ini.

4. Tanjung Benoa

Ingin melihat beragam aktifitas laut yang menyenangkan? Maka dari itu, Kamu wajib mengunjungi Tanjung Benoa. Ada banyak permainan air yang bisa Kamu lakukan disini. Mulai dari parasailing, flying fish, banana boat, sampai jet ski, dan scuba diving. Dan bukan hanya itu saja, Kamu juga bisa melihat penyu yang berada di seberang dengan menaiki perahunyang tersedia di destinasi ini.

5. Jatiluwih

Jalan-Jalan di Bali bukan hanya menyajikan bermacam wisata pantai saja. Ada tempat wisata kawasan Jatiluwih yang menghadirkan pemandangan sangat memanjakan mata Kamu. Wilayah yang memuat sawah dengan luas sekitar 636 hektar ini, akan membuat Kamu terpesona.

Dengan menggunakan sistem pengairan subak, yakni pengairan tradisional Bali, membuat Kamu bisa mendapat bentang alam hijau, yang sangat indah terhampar di kawasan satu ini. Untuk itu, bagi Kamu yang sedang liburan di Bali dengan waktu yang lama, maka Jatiluwih bisa jadi salah satu destinasi wisata yang cocok untuk Kamu kunjungi.

Baca Juga:

Berada di Jatiluwih, maka Kamu akan bersiap siap untuk dibuat berdecak kagum akan suasana alamnya yang  indah dan masih sangat asri. Sejenak, Kamu pun akan melupakan rasa penat yang menghampiri.

Bagaimana? Apakah tempat wisata favorit di Bali ini menarik minatmu berlibur? Tulis dikolom komentar, ya!

1 thought on “Tempat Wisata Favorit di Bali Nomor 3 Paling Ciamik”

Leave a Comment