5 tempat Wisata di Bali yang Wajib di Kunjungi! No 3 Paling Top

Terletak di sebelah timur Pulau Jawa, Bali adalah primadona pariwisata Indonesia, yang sudah terkenal di seluruh dunia. Banyak tempat wisata di Bali yang wajib dikunjungi, karena bukan hanya terkenal dengan keindahan alamnya, terutama pantainya.

Tetapi, tempat wisata di Bali ini, juga terkenal dengan kesenian dan budayanya yang unik dan menarik, untuk dilihat dan dipelajari. Lalu, kira-kira apa saja tempat wisata di Bali yang wajib dikunjungi? Berikut adalah ulasan lengkapnya.

5 tempat wisata di bali yang wajib dikunjungi! No 3 Paling Top

1. Taman Air Tirta Gangga

Taman Air Tirta Gangga merupakan taman air 1.2 hektar, yang dibangun pada tahun 1946 oleh Raja Karangasem, yang menduduki tahta Kerajaan Karangasem pada masa itu. Megah dan mewah merupakan kesan pertama yang akan kamu dapati, saat memasuki tempat wisata yang satu ini.

Baca Juga Travel Bali Lainnya:

Ada suatu kolam dengan banyak ikan koi, yang bisa mengikuti di mana makanan berada. Akan lebih baik lagi, jika kamu membeli makanan ikan terlebih dahulu yang dijual di sekitaran lokasi wisata, sebelum kamu memasuki kawasan taman air ini.

2. Pantai Nusa Dua

Tempat wisata di bali berikutnya yang tak kalah cantik adalah Pantai Nusa Dua. Dari Pantai Kuta, tempat ini bisa dijangkau hanya 20-30 menit berkendara. Hampir sama dengan Dreamland, pantai ini pun terletak di kawasan yang terkenal elite. Sejauh mata memandang, mata kamu akan dimanjakan oleh pesona pasir putih, dan pepohonan kelapa yang tumbuh tersebar di sepanjang pantai.

Ombak di Pantai Nusa Dua cenderung tenang, sehingga sangat cocok dijadikan destinasi wisata liburan dengan anak-anak. Tak hanya itu, di lokasi ini juga tidak banyak pedagang/jasa pijat yang berlalu-lalang, seperti yang sering ditemukan di banyak objek pelesiran. Jadi, kamu bisa berlibur dengan lebih nyaman.

3. Pura Tanah Lot

Wisata Pura Tanah Lot adalah salah satu tempat wisata di Bali yang terkenal dengan keindahannya, terutama pada saat matahari terbenam. Pura Tanah Lot yang terdiri dari 2 buah pura, merupakan pura tempat memuja dewa laut.

Keunikan dari Pura Tanah Lot adalah pura ini berada di atas suatu batu karang besar di pinggir laut. Pada saat air laut pasang, kamu tidak bisa mendekat ke Pura Tanah Lot, karena di sekitar batu karang penyangga Pura Tanah Lot, akan digenangi air laut. Dan pada saat air surut, kamu bisa melihat beberapa ular laut jinak, yang menurut masyarakat setempat merupakan penjaga Pura Tanah Lot.

4. Pantai Padang Padang

Pantai Padang Padang barangkali tidak begitu terkenal, bila dibandingkan dengan Pantai Kuta. Tetapi Pantai Padang Padang adalah salah satu pantai di bali yang benar-benar indah dan unik. Ia merupakan suatu pantai kecil yang tersembunyi di balik suatu tebing di kawasan Pecatu, dekat Uluwatu. Untuk bisa mencapai Pantai Padang Padang, kamu perlu melewati suatu tangga yang membelah tebing.

Baca Juga:

5. Danau Beratan Bedugul

Danau Beratan Bedugul adalah suatu danau, yang berlokasi di area pegunungan dengan suasana alam yang asri. Keunikan dari Danau Beratan Bedugul adalah keberadaan pura yang bernama Pura Ulun Danu.

Pura Ulun Danu terletak di pinggir Danau Beratan Bedugul dan merupakan salah satu daya tarik utama Danau Beratan Bedugul. Nah, itulah tadi sedikit pemparan tentang tempat wisata di bali yang wajib dikunjungi. Sudah cukup tertarik untuk pergi ke Bali? Ayo segera rencanakan perjalanmu!

1 thought on “5 tempat Wisata di Bali yang Wajib di Kunjungi! No 3 Paling Top”

Leave a Comment