Markas Travel- Terdapat berabagai wisata yang terletak di Jawa Barat. Selain itu, destinasi disini pun menawarkan beragam keindahan yang memukau. Sehingga tidak heran apabila banyak orang yang tertarik untuk berkunjung ke provinsi ini.
Dari mulai keindahan pantai, gunung, dan lain sebaginya. Belum lagi, wisata lainnya yang sayang untuk dilewatkan, misalnya tempat-tempat yang memiliki spot bagus dan cantik.
Salah satu kota yang menjadi rekomendasi di Jawa Barat adalah Bogor, wilayah dengan julukan kota hujan ini telah berkembang menjadi kawasan destinasi dengan sederet keindahan yang mempesona. Sealin itu, saat ini tidak hanya daerah Cisarua, Puncak Bogor saja yang menjadi pusat wisatawan, melainkan ada beberapa tempat yang baru dan tidak kalah menarik. Apa saja sih? Yuk simak!
Salah satu rekomendasi tempatnya adalah Paralayang yang ada di Bukit Gantole, Puncak loh! dengan segala keindahan bukit – bukit hijau yang memanjakan mata, kamu gaperlu khawatirk planning healing mu bakal tidak seru deh! Lokasi wisata ini ada di Jalan Raya Puncak KM 87, Bukit Paralayang Puncak!,
Dengan harga tiket masuk Rp13 ribu rupiah aja, kamu sudah bisa healing healing asik sambil foto – foto dan berekreasi asik!. Dan dengan hanya membayar Rp 350 ribu rupiah, kamu bisa merasakan rasanya terbang menikmati keindahan alam dengan naik paralayang nya loh
Bogor juga memiliki tempat wisata taman bunga yang tak kalah soal keindahan dan keasrian nya loh! tempat wisata ini di bangun diatas lahan yang luas dan di hiasi bunga – bunga cantik yang enak dilihat dan cocok untuk jadi spot foto loh!
selain itu, kamu juga bisa menikmati berbagai objek wisata lain yang ga kalah seru loh, seperti taman labirin, go – kart, bumper boat, dan juga ada arena ATV Race! Yuk ajak bestie atau keluarga kamu untuk healing bareng disini, untuk biaya tiket masuk hanya Rp 30 ribu aja loh! dan lokasi ini tepat berada di pusat kota bogor!
Ada lagi destinasi liburan baru yang tidak kalah menarik, yaitu Highland Park Resort. Ini merupakan tempat yang memiliki tema Glamping (Glamour Camping). Konsep penginapan ini berkemah ala kemewahan hotel yang tentunya menarik banget deh. Dan lokasi ini ada di Curug Nangka, Kampung Sinarwangi, Taman Sari, Bogor!
Selain itu mereka juga menyediakan berbagai tenda mewah yang unik dan menarik loh! mereka menyediakan model tenda khas mongolia yang kece, memiliki fasilitas lengkap, dan tentunya ada berbagai wahana permainan. Seperti kolam renang, karaoke, foot reflexology, dan flying fox.
Salah satu destinasi alam yang bisa jadi rekomendasi untukmu adalah Curug Cibaliung. Tempat ini tidak kalah menarik dengan berbagai jenis tempat liburan lainnya. Ditambah dengan keindahan alamnya yang sangat menakjubkan dan kesegaran airnya yang jernih.
Selain itu, air disini memiliki warna biru yang akan membuat mood mu yang rusak bisa cepat membaik. Kamu pun dapat melakukan selfie maupun pemotretan dengan dengan spot foto yang instagramable.
Baca Informasi Wisata Jawa Barat:
Salah satu kota andalan yang menjadi pilihan banyak orang soal destinasi wisata, tidak lain dan tidak bukan adalah kota Bandung. Bahkan tidak hanya destinasi nya saja yang bagus. Akan tetapi, kamu bisa sambil menikmati kuliner yang menarik dan memiliki cita rasa enak. Kira – kira apa saja sih rekomendasi wisata yang tepat apabila kamu pergi ke Bandung? Yuk simak!
Salah satu rekomendasi destinasi menarik adalah Kampung Cai Ranca Upas. Lokasi destinasi ini berada di daerah Ciwidey loh. Selain mempunyai objek wisata camping yang asik, tentunya yang istimewa adalah, kamu juga bisa melihat penangkaran rusa yang lucu dan ramah dengan pengunjung loh!
Lokasi tempat ini terletak di Jalan Raya Ciwidey – Patengan no 11, Kecamatan Rancabali, Bandung. Dengan harga tiket masuk senilai Rp 25 ribu rupiah kamu bisa menikmati keindahan alam ranca upas dan menikmati waktu Bersama keluarga sambil camping dan bermain dengan rusa – rusa disana!
Kali ini rekomendasi destinasi muncul dari tempat yang memiliki segudang ide untuk berekreasi, apalagi kalau bukan Lembang. Selain itu, salah satu rekomendasi kali ini adalah wisata Lembang Park & Zoo, lokasi wisata ini terletak di Jalan Kolonel Masturi no 171, Sukajaya, Lembang, Bandung.
Salah satu objek yang keren di Lembang Park & Zoo adalah mereka memiliki burung primate aviary nya yang besar dan keren loh! dan ada banyak sekali hewan – hewan yang unik dan gak kalah menarik untuk di lihat dan dinikmati bersama keluarga. Tunggu apalagi? Yuk simpan tiketmu dan nikmati waktu healingmu!
Salah satu rekomendasi lain nya jika kamu lagi di Bandung adalah Orchid Forest Cikole!. Fakta menariknya adalah Orchid Forest Cikole merupakan hutan anggrek terbesar yang ada di Indonesia loh! jumlah anggrek di tempat wisata ini mencapai 20.000 tanaman, dan selain anggrek, barisan pohon pinus yang tertata estetik disana juga membuat pemandangan dari objek wisata ini menjadi lebih indah loh!
Selain menawarkan keindahan alam nya, Orchid Forest Cikole juga menyediakan tempat wisata yang seru seperti arena bermain golf, area bermain keluarga, jembatan tali yang bersinar dimalam hari, sampai horse ranch! Pokoknya cocok deh untuk meluangkan waktu bersama keluarga, teman – teman, dan sebagainya
Baca Juga Informasi Wisata Pulau Sulawesi:
Daerah yang dekat dengan ibu kota ini, menyimpan beberapa destinasi yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga. Untuk menghindari macet, maka usahakan untuk menghindari jam-jam sibuk. Adapun tempat tersebut diantaranya sebagai berikut!
Tempat ini merupakan hamparan rumput dengan ukuran yang tinggi. Sehingga tidak heran, apabila tempat ini sering sekali dijadikan untuk pengambilan foto pre-wedding. Selain itu foto, kamu pun dapat menghilangkan penat setelah beraktivitas. Untuk jam operasionalnya yaitu pukul 06.00 hingga 18.00 setiap harinya.
Jika kamu berkunjung ke destinasi satu ini, maka nuansanya seperti sedang di luar negeri, tepatnya di Afrika. Hal ini karena sausannya seperti ciri khas negara tersebut. Disini menawarkan dua area, yaitu zona basah dan kering. Sehingga kamu dapat memilih akan bermain di area mana yang cocok untukmu. Untuk operasionalnya sendiri dimulai pukul 10.00 sampai dengan 18.00 WIB. Akan tetapi ketika weekend atau waktu libur buka lebih awal yaitu 08.00 WIB.
Beberapa rekomendasi penginapan wisata yang ada di Jawa Barat ini dapat menjadi referensi, terutama bagi kamu yang sedang ingin berlibur, tetapi bingung mau nginep dimana. Sebelum memutuskan untuk menginap, pastikan kamu sudah mengetahui dengan dengan detail fasilitas yang tersedia di tempat tersebut. Selain itu, cobalah untuk melakukan riset terlebih dahulu, sehingga mendapatkan harga terbaik dengan fasilitas yang kamu butuhkan.
Markas Travel - mendapatkan amanah untuk membahas Promo Spesial Layanan Top Up Games di Vintopup… Read More
Kamu sering mendengan nama Pantai Lepang? Pasti jarang, karena pantai yang satu ini memang belum… Read More
Jika Kamu berwisata ke Pulau Bali, Kamu pasti tidak akan asing dengan pantai-pantai seperti Pantai… Read More
Pantai Gunung Payung terletak di Kabupaten Badung, sebuah pantai klasik di Bali yang mempesona dengan… Read More
Salah satu daerah di Indonesia yang memiliki banyak tempat wisata menarik adalah Bali. Seperti yang… Read More
Meski termasuk ke dalam destinasi wisata baru di Bali, Pantai Double Six Seminyak Bali sudah… Read More
This website uses cookies.
View Comments