11 Rekomendasi Wisata Nusantara Yang Populer

Markas Travel- Nusantara merupakan sebuah istilah untuk menyebutkan pulau-pulau yang ada di Indonesia. Dimana cakupanya adalah dari Sabang sampai dengan Merauke. Tentu, tidak heran apabila Indonesia disebut sebagai sebuah negara dengan wilayah yang terdiri dari berbagai pulau. Selain itu, tentu negara ini pun memiliki hasil bumi yang melimpah karena tanahnya yang subur.

Salah satunya, Indonesia terkenal dengan rempah-rempah, kopi, dan lain sebagainya.  Tidak hanya itu saja, negara ini pun memiliki wisata alam yang sangat indah.  Sehingga wajar apabila banyak orang yang ingin menghabiskan waktu dengan mengunjungi berbagai wisata yang ada di Indonesia. Baik masyarakat lokal maupun orang yang berasal dari luar negeri.

Wisata Nusantara Yang Mendunia

Wisata di Nusantara memang sudah terkenal dengan pemandangan alam yang indah. Bahkan terdapat berbagai fasilitas yang ada di sekitar area destinasi tersebut. Nah, inilah beberapa rekomendasi tempat yang bisa kamu kunjungi ketika sedang berlibur bersama keluarga, teman, bahkan seorang diri.

1.     Bali

Destinasi Nusantara satu ini memang tidak diragukan lagi, bahkan baru-baru masuk ke dalam Top 4 Traveler  Choice Award tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Tripadvisor. Bahkan di daerah ini, tidak hanya wisata alamnya saja yang bisa kamu nikmati. Namun, ada pula wisata budaya akan menambah pengetahuanmu mengenai Bali.

Adapun destinasi yang populer diantaranya adalah Tanah Lot, Pura Luhur Uluwatu, Danau Bedugul, ubud, dan lain sebagainya. Meskipun di Bali terdapat banyak pantai, tetapi ada pula tempat yang memiliki suhu dingin. Salah satunya adalah di daerah Kintamani.

Disini pun kamu bisa menikmati berbagai wisata, seperti Penelokan View Point, Pinggan Sunrise Spot, dan lain sebagianya. Selain itu, jika kamu sangat menyukai wisata alam, maka kamu bisa mengunjungi Pulau Nusa Penida.  Disini terdapat pantai Diamond, Pantai Kelingking, dan lain sebagainya.

2.     Taman Nasional Komodo

Disini merupakan tempat habitat para Komodo hidup dan hewan purba ini  hanya bisa ditemukan hanya di Indonesia saja.  Apabila kamu berkunjung ke tempat ini, maka kamu dapat mengunjungi pink beach, menikmati snorkeling di pulau Manjarite, Mengungunjungu labuan Bajo, dan lain sebagianya.

Nah,  ternyata kamu pun dapat menikmati keindahan kepulauan ini dari atas laut dnegan menggunakan trisp cruise. Selain itu, kamu pun dapat menikmati hidangan spesial yang disediakan oleh resort terkenal di sana. Dimana desain nya pun hampir sama dengan Satroni, Yunani. Tentu hal tersebut, akan menjadi momen yang tidak terlupakan.

3.     Taman Nasional Bunaken

Kamu ingin berlibur ke tempat wisata nusantara yang menyajikan berbagai biota laut? Maka tempat ini cocok untuk kamu kunjungi saat berlibur. Tempat ini sendiri diresmikan pada tahun 1991 dan memiliki luas sekitar 89.065 hektar. Bahkan menjadi salah satu primadona wisata nusantara yang banyak diminati oleh wisata asing maupun lokal.

Taman Nasional Bunaken ini berada di daerah Provinsi Sulawesi Utara dan memiliki tiga pulau utama. Diantaranya adalah Pulau Bunaken, Pulau Nain, Pulau Siladen, Pulau Manado Tua, dan Pulau Mantehage.

Alasan destinasi ini kaya akan biota karena terletak di daerah pusat segitiga Terumbu Karang. Dimana tempat tersebut  membentang di perairan Malaysia, Timor Leste, dan Indonesia. Disana terdapat  terumbu karang sekitar 390 spesies, ikan karang yang diperkirakan mencapai 2000 species,  delapan species Mamalia Laut, dan moluka 200 species.

Baca Infromasi Wisata Jawa Tengah:

4.     Raja Ampat

Destinasi ini berlokasi di Provinsi Papua Barat dan memiliki biota laut yang indah. Selain itu, tempat ini pun  menjadi Kawasan 10 Bali yang direncanakan oleh Pemerintah pada tahun 2015.  Dimana tujuannya adalah untuk memetakan potensi wisata yang berada di negara ini. Sehingga orang-orang dapat mengetahui, bahwa pusat dari wisata negara ini tidak hanya berpusat di Bali saja.

Raja Mapta pun mendapatkan julukan sebagai permata dari Timur  karena menyajikan air laut yang bening.  Bahkan  pantai nya memiliki pasir berwarna putih.  Disini pun udara memiliki tingkat kebersihan yang tinggi.

Sehingga kamu dapat melihat hamparan bintang maupun bulan yang bersinar ketika malam hari.  Nah Kepulauan ini sendiri terdiri dari beberapa pulau, yaitu Pulau Misool, Pulau Salawati, Pulau Waigeo, dan Pulau Batanta. Disini kamu dapat melakukan snorkeling, diving, dan melihat berbagai biota laut.

5.     Candi Borobudur

Destinasi Nusantara ini berada di daerah Provinsi Jawa Tengah, tepatnya berada di Magelang. Selain itu, tempat ini pun memiliki sejarah yang kental dan menjadi candi Budha terbesar yang ada di Dunia.  Dimana luasnya mencapai 123 M2 dan susuannya ada 504 patung Buddha.

Smenetara untuk panel relief nya sebanyak 2.672 dan menjadi salah satu warisan dunia sejak 1991 silam. Sementara untuk askes masuk kesini sendiri terbilang cukup mudah. Selain itu, terdapat akomodasi yang berada di area destinasi ini. dari mulai hotel bintang satu sampai dengan bintang lima. Bagaimana, apakah kamu berencana berlibur ke sini?

6.     Wakatobi

Kota ini memiliki banyak sekali biota laut bahkan terdapat sekitar 750 biota dari 820 karang yang ada di dunia, dapat kamu temukan di sini. Untuk lokasinya sendiri berada di Provinsi Sulawesi Tenggara, tepatnya di Kepulauan Wakatobi.  Selain itu, destinasi Nusantara ini pun masuk ke dalam Cagar Biosfer Bumi  ke delapan  yang ada di Indonesia  dan ditetapkan pada tahun 2012 oleh UNESCO.

Kamu bisa melihat puluhan lumba-lumba yang berenang di perairan ini. apabila kamu lapar, tidak perlu khawatir karena disana terdapat kuliner lokal Wakatobi.  Salah satunya adalah Kasumi, dimana  makanan ini merupakan  tumpeng  dan bahan dasarnya sendiri dari singkong. Adapun untuk warna nya sendiri memang agak berbeda dengan tumpeng pada umumnya. Pasalnya, warnanya adalah putih kekuningan. Selain itu, ada pula sambal colo-colo, ikan bakar, dan hidangan lainnya.

7.     Bukit Warinding

Bukit ini berada di Pulau Sumba, tepatnya di Nusa Tenggara Timur dan menjadi salah satu tempat favorit bagi para wisatawan lokal maupun luar negeri. Selain itu, kamu dapat melihat pemandangan yang sangat indah dari atas.   Adapun untuk warna bukitnya sendiri yaitu berbeda-beda setiap musimnya.

Misalnya,  ketika musim hujan bukit ini berwarna menjadi hijau menyegarkan. Sementara ketika kemarau maka warnanya menjadi semi kecoklatan. Tentu itu seperti magis yang indah, bukan?  Selain itu, kamu pun dapat mengunjungi sebuah danau bernama Weekuri yang memiliki kadar garam yang sangat tinggi. Sehingga kamu bisa mengapung diatas nya dengan mudah, bagaimana tertarik untuk berkunjung?

Baca Juga Infromasi Wisata Lainnya: 

8.     Gunung Bromo

Wisata nusantara ini merupakan salah satu gunung api yang berada di Indonesia dan masih aktif. Adapun untuk ketinggiannya mencapai 2.392 meter yang berada diatas permukaan laut. Selain itu, kamu pun dapat melihat pemandangan yang sangat indah.

Bahkan pemandangannya sunrise nya pun tidak kalah cantik dengan  dengan yang kamu lihat ketika di pantai. Bahkan wisata ini sudah dinobatkan menjadi tempat terbaik untuk melihat matahari terbit di pulau Jawa. Setelah momen ini lewat, kamu akan melihat pemandangan negeri yang ada di atas awan.

9.     Pulau Tanjung Pandan

Tempat ini pernah dijadikan lokasi syuting film Laskar Pelangi dan tentu pemandangannya yang disajikan pun begitu terlihat elok.  Kamu pun dapat melihat pemandangan Pulau Kalimuak yang berada di tengah pantai ini.

Selain Itu, kamu bisa jalan-jalan sambil menghirup udara segar dan melihat berbagai lukisan maupun kerajinan tangan yang menakjubkan. Bahkan terdapat berbagai macam rumah makan disini, lengkap dengan makanan khasnya. Seperti aneka macam makanan seafood, gangan, dan lain sebagianya.

10. Lombok Mandalika

Disini terdapat dua desa penghasil kain tenun songket yang memiliki nilai yang sangat tinggi. Bahkan kamu pun dapat menyaksikan secara langsung proses pembuatannya. Tidak hanya itu saja, kamu pun dapat menyantap makanan yang enak disini seperti ayam taliwang, sate bulayak, dan lain sebagainya.

Dimana itu merupakan salah satu makanan khas Lombok. Tentu kamu tidak asing lagi dengan destinasi nusantara satu ini, bukan? Pasalnya, beberapa waktu lalu menjadi Kawasan sirkuit MotoGp lengkap dengan pemandangan pantainya yang indah.

11. Danau Toba

Tempat ini terbentuk karena adanya letusan dahsyat dari gunung api dan gunung toba. Dimana hal tersebut terjadi ketika 74 ribu juta tahun silam.  Menurut Kemenparekraf luas dari Danau ini sendiri yaitu sekitar 1.145 kilometer.

Smenetara unntuk kedalamnya mencapai 450 meter. Adapun tempat-tempat popular disini yaitu, bukit gajah bobok,  bukit Siadtaratas, bukit indah Simarjarunjung,  bukit, Holbung Samosir, dan  air terjun Situmurun.

List wisata Nusantara di  atas dapat menjadi abahan pertimbanganmu untuk dikunjungi ketika masa liburan tiba. Namun, jika kamu berasal dari luar daerah, sebaiknya perhatikan dahulu dimana kamu akan tinggal selama disana, transportasi, biaya, dan lain sebagainya.

 

 

 

1 thought on “11 Rekomendasi Wisata Nusantara Yang Populer”

Leave a Comment