Jika kebetulan singgah di Sulawesi Selatan, maka jangan pernah untuk melewatkan mengunjungi pulau Cangke, khususnya jika singgah bersama dengan pasangan. Tidak lain karena pulau ini kerap disebut sebagai spot terbaik untuk mengabadikan cinta, melalui sejumlah kondisi istimewa yang ada padanya.
Apabila merasa penasaran dan ingin mengenal tentang eksotikanya tersebut, maka tidak ada salahnya jika menyisihkan sedikit waktu luang untuk mengikuti penjabaran berikut dengan seksama. Pasalnya, di sini akan diberikan informasi mengenainya. Mulai dari pengenalan pulau Cangke sampai tiketnya, sebagai berikut:
Sebelum membicarakan lebih jauh mengenai pulau Cangke yang mempesona ini, maka akan lebih tepat rasanya jika terlebih dahulu berkenalan dengannya. Tujuannya supaya bisa mendapatkan gambaran sekilas mengenai eksotikanya sekaligus keadaan budaya yang barangkali menyelimuti setiap panorama yang tersedia di dalamnya.
Baca juga Wisata Pulau Sulawesi lainnya:
Secara sederhana pulau Cangke atau yang oleh masyarakat setempat kerap dinamai pulau Cinta merupakan sebuah destinasi populer di Sulawesi Selatan. Tepatnya di kawasan kabupaten Pangkep. Pulau ini menawarkan pelbagai macam pesona, mulai dari keindahan pantai bersihnya, sampai dengan keeksotisan biotanya.
Selain hal tersebut, pulau ini juga mempunyai sisi keindahan lain dari kisah romantis yang pernah terjadi di sana. Yakni tentang cerita Maedah dan Daeng Abu yang bisa membuat siapapun merasa terenyuh dan lantas mengiyakan julukannya sebagai pulau cinta yang mempesona.
Maedah dan Daeng Abu, dulunya merupakan rakyat biasa. Namun mengalami peristiwa hidup yang naas, lantaran mengidap penyakit kusta. Karena penyakitnya itu, pasangan suami tersebut pun diasingkan oleh penduduk desa, dan menuju sebuah pulau kecil dan tandus yang sekarang dikenal sebagai Cangke.
Berkat adanya Maedah dan Daeng Abu yang berpuluh tahun menghuni tempat ini, pulau yang tadinya tandus lambat laun menghijau dan menjadi sebuah destinasi mengagumkan. Itulah mengapa orang-orang yang akhirnya tersadar, mengenangnya sebagai lambing cinta yang sungguh mengharukan.
Selanjutnya, sebagai sebuah destinasi yang kian diminati, pulau Cangke tidak hanya menyimpan pesona dari segi ceritanya saja. Namun juga punya sejumlah daya tarik lain, khususnya berkenaan dengan aktivitas asyik yang bisa pelancong lakukan, semisal:
Aktivitas mengasyikkan pertama yang biasa orang lakukan di pulau eksotis ini adalah menikmati embusan angin di jembatan kayu. Hal tersebut sangat seru, lantaran selain tersusun dengan indah dan terkesan alami, spot di sekitar jembatan kayu juga memiliki angin sepoi menyejukkan.
Bayangkan saja jika aktivitas berburu angin segar ini dilakukan bersama dengan pasangan, maka bukan tidak mungkin akan menjadi sebuah momentum yang membangun kedekatan. Sehingga apa yang diharapkan dari mengunjungi pulau cinta benar-benar terwujudkan.
Seperti pada umumnya, ketika mengunjungi kawasan wisata sekitar pulau, maka hal seru yang biasa dilakukan adalah bermain pasir di area pantai. Hal ini sangat mungkin untuk dilakukan ketika pelancong mengunjungi destinasi asyik ini, lantaran pantainya memiliki butiran pasir bersih mempesona.
Bahkan tidak hanya sekedar bersih, pasir pantai tersebut juga didukung dengan air laut yang begitu tenang dan landskap alam yang benar-benar mengesankan. Sehingga membuat pelancong benar-benar mendapatkan sensasi santai ketika merebahkan diri atau membangun istana pasir dengan orang yang dicinta.
Bagi setiap pengunjung yang belum puas dengan keindahan pantai, juga bisa menjelajahi pesona bawah laut dari pulau mengagumkan ini. Baik itu dengan cara diving, maupun dengan aktivitas lain selayaknya snorkeling. Dijamin, setiap keindahan bawah lautnya akan memberikan pengalaman yang tidak terlupakan.
Selepas menikmati keseruan bermain bersama dengan keluarga baik di area pantai maupun dalam perairannya, maka saatnya untuk menikmati perbekalan yang disiapkan dari rumah. Suasana yang hangat dan nyaman akan terasa di sini, sehingga kedekatan komunikasi akan terjalin darinya.
Tentu aktivitas seperti ini sangat digemari oleh banyak orang, khususnya bagi pasangan atau anggota keluarga yang barangkali selama ini hubungannya memiliki kerenggangan. Baik karena aktivitas harian ataupun hal lain yang menjadi ambatan. Sehingga dengan intensnya jalinan, maka bisa menjadi upaya perbaikan.
Apabila pelancong tengah beruntung, kadang di pulau ini juga bisa menemukan pemandangan yang menakjubkan dari penyu-penyu. Tepatnya saat musim bertelur tiba. Pasalnya, dengan kondisi hangat yang ada di pulau ini, sangat cocok untuk proses penetasan telur, sehingga banyak yang naik ke daratan.
Bayangkan saja, betapa serunya berinteraksi dengan biota eksotis tersebut bersama dengan keluarga tercinta, khususnya buah hati. Tentu akan bisa memberi nilai edukasi yang langsung dari alam dan pastinya terkenang.
Bila berkunjung ke wisata alam, maka aktivitas mengasyikan yang kerap dilakukan adalah memburu sunset atau pemandangan matahari yang hendak terbenam. Termasuk pulau Cangke, yang menawarkan siluet alam yang mengagumkan saat pendar-pendar cahaya matahari lenyap di kejauhan, yang seperti mengisyaratkan pamitan.
Barangkali, tidak bisa dipungkiri bahwa yang menjadikan pulau ini populer belakangan adalah karena perkembangan sosial media. Tidak lain karena saat berkunjung ke sana, pelancong kerap mengabadikan moment-momentnya. Terlebih ada banyak spot yang bisa dipakai, dari daratan hingga area dalam perairannya.
Berikutnya, apabila tertarik dengan destinasi wisata unggulan dari Sulawesi Selatan ini, maka tidak perlu mengkhawatirkan soal akses menuju lokasi. Lantaran, tempatnya sendiri yang cukup mudah untuk dijangkau dari kota Makassar dengan jalur darat dan lautnya.
Yakni, semula pelancong yang datang dari luar kota hendaknya langsung menuju kota Makassar. Setelah itu tinggal melakukan perjalanan darat dengan tujuan Pelabuhan Paotere. Sesampainya di sana, maka pelancong harus berganti armada perahu dengan membayar sekira 50 ribu untuk pulang perginya.
Dari sini, pengunjung sudah dapat menikmati indahnya pemandangan di atas perahu sembari menikmati sepoi angin yang menyejukkan. Pastinya akan membuat siapa saja akan terkesan, baik pada saat perjalanan datang maupun ketika memutuskan untuk pulang.
Terakhir, untuk melengkapi sajian informasi mengenai pulau cantik ini adalah terkait info seputar tiket masuknya. Perlu untuk dicermati, bahwa ternyata di balik semua pesona yang ada padanya, di pulau ini tidak ada biaya masuk yang diterapkan oleh pengelola alias cuma-cuma.
Tentunya hal tersebut membuat pengunjung bisa menikmati setiap area pulau seluas 10 Kilometer tersebut dengan tenang dan nyaman. Lantaran untuk menikmatinya, hanya perlu menyiapkan anggaran untuk persewaan perahu dan perbekalan makanan saja. Pastinya sangat menyenangkan bukan?
Baca juga :
Itulah tadi yang dapat diberikan terkait wisata fenomenal yang penuh keromantisan, Pulau Cangke. Pulau yang begitu istimewa, lantaran bisa membuat pasangan menemukan keabadian dalam cintanya. Tidak percaya? Silakan buktikan saja dengan mengunjunginya bersama dengan keluarga atau orang-orang yang paling dicinta!
Markas Travel - mendapatkan amanah untuk membahas Promo Spesial Layanan Top Up Games di Vintopup… Read More
Kamu sering mendengan nama Pantai Lepang? Pasti jarang, karena pantai yang satu ini memang belum… Read More
Jika Kamu berwisata ke Pulau Bali, Kamu pasti tidak akan asing dengan pantai-pantai seperti Pantai… Read More
Pantai Gunung Payung terletak di Kabupaten Badung, sebuah pantai klasik di Bali yang mempesona dengan… Read More
Salah satu daerah di Indonesia yang memiliki banyak tempat wisata menarik adalah Bali. Seperti yang… Read More
Meski termasuk ke dalam destinasi wisata baru di Bali, Pantai Double Six Seminyak Bali sudah… Read More
This website uses cookies.