Pantai Nusa Penida Bali selalu menjadi salah tujuan wisatawan dunia. Dan seperti yang kita tahu, Nusa Penida adalah salah satu pulau kecil di Bali yang terkenal dengan wisata lautnya. Dan hal itulah menjadi alasan mengapa Nusa Penida jadi tujuan bagi penikmat snorkeling maupun diving.
Pantai Nusa Penida Bali menyimpan berbagai spot wisata pantai yang menarik, yang sayang untuk dilewatkan. Dan berikut adalah wisata pantai pulau Nusa Penida yang akan membuat sesal jika tidak dikunjungi :
Pantai yang mempunyai arti ‘Pantai rusak’ ini terletak di Banjar Sumpang, Desa Bunga Mengembang, Nusa Penida. Berbeda dengan namanya, Pasih Uug Nusa Penida justru menawarkan keindahan alam yang indah dan unik.
Baca Juga Travel Bali Lainnya:
Di Pasih Uug, ada suatu tebing yang berlubang di bagian tengahnya, sampai terlihat seperti jembatan alami. Tak hanya menikmati pemandangan pantai yang indah jika berkunjung ke sini, berjalan menyusuri jembatan alami juga patut dicoba. Pasi Uug selalu mejadi spot wajib, saat berkunjung ke wisata Bali.
Lokasi Pantai Andus tidak jauh dengan Pasih Uug. Pantai Andus Nusa Penida kerap disebut sebagai smoke beach. Meski bergitu, bukan berarti pantai ini berasap, tetapi pantai ini mempunyai ombak yang sangat besar, sehingga menyerupai asap.
Ombak besar tresebut, biasanya akan menghempas karang, dan bisa mencapai ketinggian sampai 15 meter. Deburan ombak inilah yang menjadi keunikan Pantai Andus, yang sayang jika tidak dilewatkan.
Wisata Pantai ini menjadi salah satu pantai ikonik dalam jejeran Pantai Nusa Penida Bali, jadi wajar jika selalu menjadi tujuan wisatawan. Pantai ini seperti surga tersembunyi, dengan segala keindahannya. Bukan hanya pasir putih saja, pantai ini juga mempunyai bentangan samudra yang bisa dilihat dari atas tebing. Dan sesuai dengan namanya, pantai berbentuk jari kelingking ini selalu ramai wisatawan domestik maupun mancanegara.
Pantai Kelingking berada di Dusun Karang Dawa, Desa Bunga Mengembang, Kecamatan Nusa Penida. Spot utama tempat wisata ini adalah pemandangan dari atas tebing yang khas ,dan amat indah. Jadi jangan segan untuk mengunjungi pantai ikonik ini, ya!
Meski namanya tidak cukup populer di telinga para wisatawan, pantai cantik di yang masut daftar Wisata Bali ini juga sangat menarik untuk dikunjungi. Pantai Banah berada di Desa Batumadeg, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Bali.
Keunikan dari pantai ini adalah adanya Tebing Banah, yang ada di tengah laut. Tebing Banah berlubang pada tert pada bagian bawah dan bagian atasnya, ditumbuhi pepohonan hijau. Tebing unik ini menjadi salah satu ciri khas Pantai Banah Nusa Penida.
Sama seperti pantai lainnya, Pantai Atuh juga dikelilingi tebing-tebing hijau yang tinggi. Keunikan dari Pantai Atuh adalah adanya pulau-pulau karang kecil di sekitar pantai, dan tampak saling membuka jika dilihat dari atas.
Baca Juga:
Tebing berlubang juga akan ditemui di pantai ini, dan pemandangan tersebut sangat menawan dinikmati apalagi ketika sunset. Pantai cantik ini berada di Banjar Pelilit, Desa Pejukutan, Nusa Penida, Klungkung, Bali.
Dan itulah beberapa Pantai Nusa Penida Bali yang paling digemari wisatawan. Berupa pulau kecil yang indah, Nusa Penida pasti masih memmiliki lebih banyak pantai yang masih tersembunyi dan belum terekspos. Kebanyakan pantai indah di Nusa Penida berada di bawah tebing. Jadi, untuk kesana pastikan dalam keadaan fit dan safety ya! Selamat berlibur!
Markas Travel - mendapatkan amanah untuk membahas Promo Spesial Layanan Top Up Games di Vintopup… Read More
Kamu sering mendengan nama Pantai Lepang? Pasti jarang, karena pantai yang satu ini memang belum… Read More
Jika Kamu berwisata ke Pulau Bali, Kamu pasti tidak akan asing dengan pantai-pantai seperti Pantai… Read More
Pantai Gunung Payung terletak di Kabupaten Badung, sebuah pantai klasik di Bali yang mempesona dengan… Read More
Salah satu daerah di Indonesia yang memiliki banyak tempat wisata menarik adalah Bali. Seperti yang… Read More
Meski termasuk ke dalam destinasi wisata baru di Bali, Pantai Double Six Seminyak Bali sudah… Read More
This website uses cookies.