Pantai Jerman Bali Adalah salah satu pantai di Badung, Bali, yang mempunyai keindahan begitu mempesona. Ketika datang ke pantai ini, Kamu akan disuguhkan dengan hamparan pasir eksotis, yang mempunyai warna putih kecoklatan ditambah dengan deburan ombak yang menenangkan.
Pantai sepi yang ada di pulau Bali ini, memiliki keunikan tersendiri, karena berada dalam satu garis dengan Pantai Kelan. Apabila datang pada sore hari, Kamu bisa melihat keindahan sunset dengan langit berwarna kemerahan yang begitu cantik. Selain itu, Kamu juga akan ditemani angin laut yang membuat suasana romantis pantai semakin terasa.
Penamaan Jerman pada pantai ini, berasal dari kedatangan warga Jerman yang menjadikan kawasan sekitar pantai sebagai tempat bermukim. Jadi, bisa disimpulkan bahwa pantai ini merupakan pusat perdagangan di Kuta, yang banyak disinggahi masyarakat asing. Namun, lama kelamaan aktivitas perdagangan meredup, dan digantikan dengan warga Jerman yang berkunjung dan menetap.
Bagi kamu yang ingin berkunjung ke Pantai Jerman Bali, ada baiknya kamu tahu beberapa ragam aktivitas menarik yang bisa dilakukan di sana. Sehingga nanti kamu bisa melakukan persiapan, apa saja yang dibutuhkan. Dan langsung saja, berikut ini penjelasannya.
Matahari tenggelam atau yang lebih sering disebut sunset, adalah sesuatu yang bisa menjadikan suasana terasa romantis. Kamu bisa melihat peristiwa romantis ini apabila berkunjung pada sore hari, ketika matahari mulai tenggelam di Pantai Jerman Bali. Semilir angin akan menemani tenggelamnya matahari, yang menambah suasana menjadi lebih menenangkan.
Baca Juga Travel Bali Lainnya:
Selain itu, Kamu juga bisa menikmati matahari tenggelam dengan duduk di atas pasir lembut nan halus dengan teman, keluarga, atau pasangan tercinta. Tak hanya itu, Kamu juga bisa memanfaatkan peristiwa indah ini untuk bersua foto. Berfoto dengan latar sunset, bisa membuat foto Kamu terlihat lebih estetis.
Pantai dengan suasana yang tidak ramai dan cenderung sepi ini, mempunyai ombak yang cocok digunakan untuk aktivitas surfing. Kamu bisa melakukan surfing dengan sepuasnya, karena tempatnya yang tidak ramai. Adanya ombak yang cocok untuk surfing ini, juga menjadi sesuatu yang sangat menarik bagi pengagum surfing.
Aktivitas kelanjutannya, yang bisa Kamu lakukan di Pantai Jerman Bali ialah bermain pasir. Pantai cantik ini, miliki pasir berwarna putih kecoklatan yang begitu lembut ketika disentuh. Dan hal ini bisa Kamu manfaatkan sebagai media untuk bermain, apalagi bersama si kecil.
Beberapa permainan yang bisa Kamu mainkan diantaranya, seperti membangun rumah-rumahan, mengubur kaki, dan permainan yang lainnya. Dengan bermain pasir, Kamu bisa merasa kembali ke masa kanak-kanak yang hanya tahu tentang bermain dan bersenang-senang.
Baca Juga:
Di pantai ini ada banya perahu nelayan yang juga disewakan, untuk membawa pengunjung mengelilingi kawasan Pantai Jerman Bali. Hal ini pasti menjadi aktivitas menarik yang perlu dicoba di pantai cantik ini. Di atas perahu, Kamu bisa menikmati keindahan hamparan laut biru, ditambah dengan semilir angin segar yang begitu menyejukkan.
Itulah penjelasan tentang Pantai Jerman Bali yang berlokasi di Tuban, Bali. Berbeda dengan yang lain, berlokasi di Bali yang notabene punya pantai ramai, pantai dengan nama unik ini mempunyai suasana sepi yang begitu tenang. Pantai ini bisa menjadi alternatif wisata pantai Bali bagi Kamu yang tidak menyukain keramaian. Selamat berlibur!
Markas Travel - mendapatkan amanah untuk membahas Promo Spesial Layanan Top Up Games di Vintopup… Read More
Kamu sering mendengan nama Pantai Lepang? Pasti jarang, karena pantai yang satu ini memang belum… Read More
Jika Kamu berwisata ke Pulau Bali, Kamu pasti tidak akan asing dengan pantai-pantai seperti Pantai… Read More
Pantai Gunung Payung terletak di Kabupaten Badung, sebuah pantai klasik di Bali yang mempesona dengan… Read More
Salah satu daerah di Indonesia yang memiliki banyak tempat wisata menarik adalah Bali. Seperti yang… Read More
Meski termasuk ke dalam destinasi wisata baru di Bali, Pantai Double Six Seminyak Bali sudah… Read More
This website uses cookies.