Berkunjung ke Sulawesi Utara, kurang pas rasanya jika belum singgah di Rurukan Tomohon. Salah satu destinasi alam di puncak bukit ini memang selalu menarik perhatian banyak wisatawan.
Bahkan, wisata ini digadang-gadang mampu memberikan suasana dan pengalaman baru. Lantas, seperti apa wisata alam yang sangat populer di Sulawesi Utara ini? Mari simak pembahasannya berikut ini:
Daya Tarik yang Dimiliki Rurukan Tomohon
Ramainya perbincangan akan destinasi wisata alam satu ini tentu bukan tanpa alasan. Banyak sekali daya tarik yang membuatnya selalu dilirik para wisatawan untuk menghabiskan masa liburan. Berikut lima daya tarik yang dimiliki wisata alam ini, di antaranya:
1. Pesona Alamnya yang Memukau
Berada di atas ketinggian jelas membuat kawasan wisata ini sangat asri dan terjaga. Dari atas bukit tersebut, pengunjung akan disajikan hijaunya alam yang berpadu dengan perkotaan di bawahnya, menciptakan lukisan yang sungguh sempurna.
Baca juga Wisata Pulau Sulawesi lainnya:
Tidak hanya itu saja, daya tarik utama dari puncak desa Rurukan ini tidak lain adalah matahari, baik saat terbit maupun terbenam. Eksotisme alam yang berbaur dengan warna oranye matahari menjadikan pemandangan yang sulit terlupakan.
2. Banyak Spot Foto Instagenic
Destinasi wisata satu ini memang sangat cocok untuk ajang berfoto. Bagaimana tidak, hamparan semesta yang begitu asri dan indah tentu menjadi latar sempurna untuk menghasilkan foto keren. Paduan suasana Kota Bitung dan hamparan Danau Tondano juga bisa dijadikan spot foto yang tidak kalah kece.
Mengabadikan setiap momen di atas puncak Tomohon ini memang menjadi favorit para pelancong yang singgah di sini. Bahkan, saking banyaknya spot cantik di Rurukan, rasanya tidak akan cukup satu hari untuk berfoto di sini.
3. Hamparan Bunga Yang Indah
Tidak sekedar menyajikan pemandangan alam saja, bukit di Rurukan Tomohon ini juga menawarkan pesona bunga-bunga cantik yang terhampar sejauh mata memandang. Mahkotanya yang berwarna-warni ini akan tampak begitu estetik saat tersorot oleh matahari terbit ataupun di kala senja menyapa.
4. Suasana Alam yang Sejuk
Karena berada di kaki gunung, tentu wilayah Tomohon ini akan selalu diselimuti hawa sejuk dan dingin. Suasana ini tentu sangat pas untuk menikmati secangkir kopi atau teh panas di atas bukit.
Duduk di gazebo-gazebo yang sudah disediakan sembari menyeruput kopi panas dan ditemani dengan pemandangan indah tentu menjadi pengalaman yang tidak terlupakan. Suasana ini akan jauh lebih sempurna di kala matahari menyapa dari timur dan saat kabut masih menyelimuti kota, sungguh panorama alam yang tidak terlupakan.
5. Wisata Kuliner
Selain menyuguhkan pesona alam yang tidak ada tandingannya, Desa Rurukan ini juga menawarkan daya tarik yang tidak kalah asyik, yakni wisata kuliner. Berada di hawa dingin pasti membuat perut mudah keroncongan, bukan?
Pas sekali, di Desa wisata ini, pengunjung bisa berburu kuliner khas hingga modern yang dijajakan pada kafetaria di sana. Kelezatan masakan yang ditawarkannya dijamin mampu membuat lidah tidak dapat berhenti bergoyang.
Alamat dan Rute ke Tempat Wisata Rurukan Tomohon
Sama persis dengan namanya, wisata ini terletak di Kota Tomohon, tepatnya di Desa Rurukan Satu. Lokasi destinasi wisata ini terbilang cukup strategis. Pasalnya hanya dibutuhkan perjalanan sekitar satu jam saja dari Bandara Sam Ratulangi.
Selain itu, lokasi wisata juga cukup dekat dengan pusat Kota Manado dan Tomohon. Bagi pengunjung yang berasal dari Manado, hanya butuh waktu sekitar lima puluh menit saja untuk sampai.
Untuk wisatawan yang memulai perjalanan dari Bandara Sam Ratulangi, maka bisa melewati Jalan A.A Maramis menuju Jalan Ring Road. Lanjutkan perjalanan ke arah Jalan Raya Manado Tomohon menuju Jalan Ktr, Kelurahan Kakaskasen. Terakhir menuju ke Jalan Tim hingga sampai di Jalan Tomohon – Rurukan.
Tidak perlu khawatir tersesat, pasalnya lokasinya berada dekat dengan jalan raya, jadi mudah untuk ditemukan. Selain itu, pengunjung juga bisa menggunakan Google Maps apabila ragu.
Harga Tiket Masuk Desa Wisata Rurukan Tomohon
Keindahan alam yang tersaji di daerah wisata ini hanya dibanderol dengan harga yang sangat murah. Setiap pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar dua puluh ribu saja untuk menghabiskan waktu seharian di sini. Harganya yang terjangkau ini tentu sangat cocok untuk referensi liburan bersama keluarga.
Asyiknya lagi, jam operasional desa wisata ini adalah 24 jam, alias tidak pernah tutup. Dengan demikian, wisatawan dapat menghabiskan waktu liburan di sini sepuasnya.
Hal-hal yang Bisa Dilakukan di Desa Wisata
Keindahan alam desa wisata di atas puncak ini memang tidak pernah mati. Berbagai kegiatan menarik selalu mampu menarik perhatian wisatawan untuk berkunjung, seperti:
1. Menikmati Keindahan Alam
Rurukan Tomohon memang sangat terkenal dengan keindahan alamnya. Bagaimana tidak, dari atas ini, pengunjung dapat menikmati semua lukisan alam yang begitu indah, mulai dari tatanan kota yang rapi, cekungan danau yang indah serta hamparan laut yang begitu luas.
Menikmati panorama alam di atas bukit sembari ditemani secangkir teh dan kudapan lezat membuat pengalaman yang tidak akan terlupakan. Udara sejuk yang selalu membalut desa ini juga menambah kesan damai dan rileks saat menghabiskan waktu di sini.
2. Piknik Bersama Keluarga
Rekreasi di pegunungan dengan pemandangan yang indah, kurang pas rasanya jika tidak mengadakan piknik. Menggelar tikar dan menikmati bekal bersama keluarga akan menambah kehangatan di tengah dinginnya Desa Rurukan.
Areanya yang cukup luas juga sangat cocok untuk para anak-anak bermain dengan bebas. Dengan demikian, orang tua tidak perlu khawatir dan bisa mengawasi anak dari arah mana saja.
3. Hunting Foto
Keindahan panorama alam di sini memang sayang untuk dilewatkan. Untuk itu, ritual wajib setiap wisatawan yang berkunjung ke sini adalah hunting foto. Berbagai spot cantik dan instagramable tersedia di sini.
Berpose dengan latar alam yang sangat memukau tentu mampu menghasilkan karya foto yang keren dan instagenic. Setiap jepretan yang dihasilkan akan membuat beranda sosial media semakin cantik.
4. Berbelanja
Bagi yang hobi berbelanja, jangan khawatir karena di desa wisata ini juga menyediakan pasar wisata yang menyediakan berbagai kebutuhan dan cendera mata. Pengunjung yang sudah puas bermain bisa mengunjungi pasar tersebut dan berbelanja oleh-oleh untuk keluarga.
Jangan khawatir kantong bolong, pasalnya barang-barang yang ditawarkan di sini cukup terjangkau. Bahkan, bagi wisatawan yang jago menawar bisa mendapatkan harga spesial dari penjual. Menarik, bukan?
5. Menikmati Matahari Terbit
Sebagai wisata alam yang berada di puncak, tentu spot menarik yang harus dicoba adalah menikmati matahari terbit. Biasanya banyak wisatawan yang memilih datang lebih pagi demi menyaksikan cuplikan alam yang begitu memukau ini.
Baca juga:
Sapuan sinar oranye kekuningan di kala kabut masih berselimut tebal membuat suasana begitu syahdu. Dinginnya Kota Tomohon yang selalu memeluk setiap pengunjung juga memberikan sensasi tak terlupakan saat menikmati matahari terbit ini.
Berbicara Rurukan Tomohon memang tidak ada habisnya. Berbagai daya tarik mulai dari alamnya hingga spot-spot buatan memang selalu sukses memikat hati wisatawan. Bagi yang sedang berlibur di Sulawesi Utara, tidak ada salahnya menjadikan desa wisata ini sebagai referensi untuk menghabiskan waktu liburan.